Warung Online

Welcome

Free Download... *.DOCS / *.PAS ...NO PASS

June 08, 2011

KEPEMIMPINAN

Kepemimpinan adalah suatu kegiatan yang mempengaruh orang lain agar orang tersebut mau bekerjasama untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Kepemimpinan juga sering dikenal sebagai kemampuan untuk memperoleh consensus anggota organisasi untuk melakukan tugas manajemen agar tujuan organisasi tercapai.

TIPE KEPEMIMPINAN

Menutur G.R Terry yaitu :

  1. Tipe Kepemimpinan Pribadi (personal leadership)
  2. Tipe Kepemimpinan Non Pribadi (non personal leadership)
  3. Tipe Kepemimpinan Otoriter (autoritotian leadership)
  4. Tipe Kepemimpinan Demokratis (democratis leadership)
  5. Tipe Kepemimpinan Paternalistis (paternalistis leadership)
  6. Tipe Kepemimpinan menurut Bakat (indogenious leadership)

Menurut Kurt Lewin yaitu :

Otokratis yaitu pemimpin yang bekerja menurut peraturan yang berlaku.
Demokratis yaitu pemimpin merupakan bagian dari kelompoknya dan bertanggung jawab tentang pelaksanaan tujuannya.
Laissezfaire yaitu pemimpin yang menyerahkan sepenuhnya pada para bawahan untuk menyelesaikan tugas setelah tujuannya diterangkan.

TEORI – TEORI KEPEMIMPINAN

Genetic Theory

Teori ini menyatakan bahwa pemimpin dilahirkan dengan membawa sifat-sifat kepemimpinan dan tidak perlu belajar lagi. Sifat utama seorang pemimpin diperoleh secara genetik dari orang tuanya.

Traits Theory

Teori ini menyatakan bahwa efektivitas kepemimpinan tergantung pada karakter pemimpinnya. Sifat-sifat yang dimiliki antara lain kepribadian, keunggulan fisik, dan kemampuan sosial. Karakter yang harus dimiliki seseorang adalah :

- Kemampuan Intelektual
- Kematangan Pribadi
- Pendidikan
- Statuts Sosial Ekonomi
- Human Relation
- Motivasi Intrinsik
- Dorongan untuk maju

Behavioral Theory

Kepemimpinan memiliki paling tidak dua dimensi yang lebih kompleks dibanding teori pendahulunya yaitu genetik dan trait.
Gaya kepemimpinan lebih fleksibel; pemimpin dapat mengganti atau memodifikasi orientasi tugas atau pada manusianya sesuai kebutuhan.
Gaya kepemimpinan tidak diberikan tetapi dapat dipelajari.
Tidak ada satupun gaya yang paling benar, efektivitas kepemimpinan tergantung pada kebutuhan dan situasi.

http://wartawarga.gunadarma.ac.id/2009/11/kepemimpinan-15/
http://community.siutao.com